Klinik Apollo – Pentingnya mengetahui risiko dan komplikasi kutil kelamin jika tidak segera tertangani. Kutil kelamin adalah salah satu infeksi menular seksual (IMS) yang penyebabnya oleh human papilloma virus (HPV).

Meskipun terlihat kecil dan sering mereka anggap tidak berbahaya, kutil kelamin yang tidak terobati dapat menyebabkan berbagai komplikasi serius.

Mengetahui risikonya dapat membantu Anda untuk lebih waspada dan segera mencari pengobatan yang tepat.

Berikut adalah 5 risiko dan komplikasi kutil kelamin jika Anda biarkan tanpa pengobatan:

>> Konsultasi Online Gratis di Sini <<

1. Penyebaran Infeksi yang Lebih Luas

Tanpa pengobatan, kutil kelamin dapat berkembang lebih banyak dan menyebar ke area lain di sekitar alat kelamin, anus, bahkan mulut jika terjadi kontak langsung.

Selain itu, Anda juga berisiko menularkan virus ini kepada pasangan seksual.

2. Pertumbuhan Kutil yang Semakin Besar dan Mengganggu

Seiring waktu, kutil kelamin dapat tumbuh semakin besar, berkelompok, dan menyebabkan ketidaknyamanan.

Kutil yang membesar bisa menyebabkan rasa gatal, perih, atau bahkan perdarahan, terutama saat berhubungan intim atau saat gesekan terjadi dengan pakaian.

3. Risiko Kanker

Beberapa jenis HPV yang menyebabkan kutil kelamin juga terkait dengan peningkatan risiko kanker, terutama kanker serviks pada wanita.

Selain itu, HPV juga dapat menyebabkan kanker anus, penis, vulva, dan tenggorokan jika infeksi Anda biarkan tanpa pengobatan dalam jangka panjang.

4. Gangguan Selama Kehamilan dan Persalinan Pervaginam

Bagi wanita hamil, kutil kelamin yang tidak terobati bisa menjadi masalah serius.

Kutil dapat membesar, menyebabkan rasa tidak nyaman, atau bahkan menghambat proses persalinan pervaginam.

Dalam beberapa kasus, ibu yang terinfeksi HPV dapat menularkan virus kepada bayi saat melahirkan pervaginam, yang dapat menyebabkan papillomatosis laringeal pada bayi, yaitu pertumbuhan kutil di saluran pernapasan.

5. Dampak Psikologis dan Kualitas Hidup Menurun

Kutil kelamin tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik, tetapi juga dapat memengaruhi kondisi psikologis penderitanya.

Rasa malu, cemas, atau stres akibat infeksi ini dapat mengganggu kehidupan sosial dan hubungan dengan pasangan seksual. 

>> Konsultasi Online Gratis di Sini <<

Kutil kelamin yang Anda biarkan tanpa pengobatan bisa berakibat serius, mulai dari penyebaran yang luas hingga risiko kanker.

Konsultasikan dengan dokter ahli untuk mendapatkan perawatan yang tepat agar risiko dan komplikasi bisa Anda cegah sejak dini.

Baca juga: Waspadai, Kenali Gejala dan Ciri Kutil Kelamin Wanita

Solusi Tepat Mengatasi Risiko dan Komplikasi Kutil Kelamin di Klinik Apollo

Risiko dan komplikasi kutil kelamin tanpa pengobatan bisa berbahaya, mulai dari penyebaran luas, pertumbuhan yang semakin besar, hingga meningkatkan risiko kanker.

Jangan abaikan gejalanya! Segera konsultasikan kondisi Anda di Klinik Apollo Jakarta, pusat pengobatan terpercaya dengan metode modern dan tenaga medis profesional.

Jangan tunggu hingga terlambat! Hubungi kami sekarang dan dapatkan perawatan yang tepat untuk kesehatan yang lebih baik.

Segera hubungi kami melalui WhatsApp di nomor 0812-1230-6882 atau kunjungi kontak kami di website untuk informasi lebih lanjut.

Suka dengan artikel ini?

About the Author: Yulia

Yulia
Yulia adalah seorang Content Writer di Klinik Apollo yang sudah berkecimpung di dunia kesehatan penyakit kelamin sejak tahun 2017.